fbpx
PeristiwaTabanan

38 orang WBP umat muslim Lapas Tabanan Dapat Remisi Khusus Hari Raya Idul Fitri

suaratabanan.id | Tabanan – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Tabanan melaksanakan penyerahan Remisi Khusus Hari Raya Idul Fitri 1444 H kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Tabanan, Sabtu (22/4).

Sebanyak 38 orang WBP umat muslim Lapas Tabanan berhasil memperoleh Remisi Khusus Hari Raya Idul Fitri. Sebanyak 17 orang WBP mendapatkan remisi sebesar 15 hari, 20 orang WBP mendapatkan remisi sebesar 1 bulan, dan 1 orang WBP memperoleh remisi sebesar 1 bulan 15 hari.

Kalapas Tabanan, Heri Aris Susila berharap pemberian Remisi dapat menjadi motivasi serta dorongan agar  WBP dapat belomba-lomba berkelakuan baik serta berperan aktif dalam mengikuti program pembinaan yang dilaksanakan di Lapas Tabanan. (ST-R)