fbpx
Hukum

Personil Polsek Seltim Amankan Perayaan Umanis Galungan Di Pantai Klecung

TABANAN | suaratabanan.id – Seijin Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes, S.H., M.H., Kapolsek Selemadeg Timur memimpin pengamanan perayaan hari umanis Galungan di wilayah hukum Polsek Selemadeg Timur. Seperti diketahui bersama bahwa sehari setelah hari Raya Galungan disebut dengan umanis Galungan, dimana masyarakat Hindu di Bali merayakannya dengan bersilaturahmi dengan keluarga atau sahabat handai taulan. Termasuk bepergian ke tempat wisata ataupun tempat hiburan. Seperti halnya pada hari Kamis tanggal 3 Agustus 2023 sore masyarakat di wilayah kecamatan Selemadeg Timur mengunjungi pantai Klecung yang ada di Desa Tegal Mengkeb, Kecamatan Selemadeg Timur Kabupaten Tabanan. Dan ditempat tersebut digelar pertunjukan berupa musik lokal Bali.

Kapolsek Seltim AKP I Ketut Budiarsana, S.H., yang memimpin langsung pengamanan mengatakan bahwa “personil yang ditugaskan untuk melakukan pengamanan kegiatan dalam rangka hari raya umanis Galungan meliputi semua fungsi seperti Unit patroli Samapta, Reskrim, Intelkam, Binmas dan Bhabinkamtibmas. Hal ini dilaksanakan agar masyarakat dapat melaksanakan kegiatan dengan aman dan lancar”. Ujar Kapolsek Seltim

Kapolsek Seltim juga menjelaskan bahwa “kegiatan pertunjukan band lokal Bali ini diselenggarakan oleh Desa Adat Tegal Mengkeb, sebagai momentum perayaan hari raya umanis Galungan. Yang mana dengan maksud agar masyarakat setempat bisa menikmati hiburan dan juga sebagai ajang silaturahmi antar masyarakat setempat dalam perayaan Hari Raya Galungan”. Jelas Kapolsek Seltim

“Dalam pengamanan ini Personil Polsek Seltim berkolaborasi dengan pecalang Desa adat setempat, hal ini sebagai bentuk soliditas menyatunya Polri dengan masyarakat untuk mewujudkan situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kecamatan Selemadeg Timur”. Tutup Kapolsek Seltim. (ST-KY)