suaratabanan.id | Tabanan – Mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polres Tabanan, khususnya di wilayah Danau Beratan Bedugul, Kecamatan Baturiti , Kabupaten Tabanan. Seperti kita ketahui bersama bahwa kawasan Danau Beratan, menjadi salah satu tujuan wisata di Kabupaten Tabanan. Untuk itu Satuan Pol Airud Polres Tabanan secara rutin melakukan patroli di Kawasan danau Beratan, yang menjadi bagian dari DTW Ulundanu Beratan. Seperti
pada hari Minggu tanggal 16 April 2023 mulai pukul 11.30 wita, Personil Polairud Polres Tabanan melaksanakan Patroli Perairan di Kawasan Danau Beratan dengan menggunakan kapal Tg Bulung Daya Pol Airud Polres Tabanan.
Seijin Kapolres Tabanan AKBP Leo Dedy Defretes, S.H S.I.K., M.H., Kasa Pol Airud Polres Tabanan AKP I Nyoman Artadana, S.H M.H., mengatakan bahwa “patroli minggu yang dilaksanakan hari ini merupakan kegiatan patroli rutin dari Satuan Pol Airud Polres Tabanan, untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas di wilayah perairan khususnya di Danau Beratan yang menjadi daerah tujuan wisata.” Ujar Kasat Pol Airud Polres Tabanan
Kasat Pol Airud juga menyampaikan bahwa dalam patroli tersebut dilakukan himbauan Kamtibmas bagi masyarakat dan wisatawan yang berada di pinggir kawasan danau Beratan. “Kami himbau masyarakat yang beraktivitas di danau Beratan yang menggunakan Speedboat untuk menggunakan lifejacket untuk menjaga keselamatan, demikian juga dengan penumpangnya/wisatawan. Mari kita jaga situasi Kamtibmas yang telah kondusif ini mulai dari pengamanan diri sendiri” katanya AKP I Nyoman Artadana, S.H., M.H., (Minggu 16/4/2023 siang)
Berdasarkan pemantauan di DTW Ulundanu, tampak kunjungan wisatawan cukup ramai, baik domistik maupun mancanegara. Situasi aman dan lancar cuaca cerah berawan. (ST-KY)